5 Kebiasaan yang Tanpa Disadari Dapat Merusak Otak

Tidak hanya karena mempunyai kelainan otak saja yang bisa menyebabkan kerusakan otak, tetapi ada beberapa kebiasaan yang sering dilakukan oleh seseorang dan tanpa dia sadari kebiasaan tersebut bisa merusak otak dalam jangka waktu yang lama.

Mungkin bagi beberapa orang, kebiasaan yang dilakukannya merupakan tindakan yang wajar. Tetapi tanpa disadari bisa berakibat fatal jika tidak segera dihentikan, untuk mengetahui beberapa kebiasaan yang dapat merusak otak bacalah penjelasan berikut ini dengan baik.

Inilah Kebiasaan Yang Tanpa Disadari Dapat Merusak Otak

1.  Scrolling Media Sosial

Scrolling media sosial tanpa mengenal batasan waktu dalam jangka waktu yang lama juga bisa menyebabkan terjadinya kerusakan pada otak, karena otak terlalu banyak menyerap berbagai informasi yang dibaca dari media sosial. Bukankah banyak membaca dapat membuat seseorang menjadi cerdas? Benar, tetapi juga belum tentu karena tergantung dari informasi yang mereka baca.

Membaca informasi yang ada di media sosial tidak semuanya benar, ada juga informasi yang di media sosial dibuat dan dibagikan berdasarkan dari pendapat pribadi. Jadi tak jarang kita bisa menemukan materi yang sama dengan berbagai penjelasan atau pendapat yang berbeda, bahkan bertentangan satu sama lain dan hal tersebut lah yang dapat membuat otak mengalami kebingungan.

2. Stres

Seseorang yang belum bisa mengelola emosi dan sering overthinking akan rentan mengalami stres, untuk itu setiap orang diharapkan bisa mengelola emosi dan mengontrol pikiran dengan baik agar tidak mudah stres. Karena stres pada awalnya berasal dari pikiran, untuk itu belajarlah untuk tetap positif thinking.

    Jika belum bisa mengelola emosi dan sering overthinking maka kamu bisa berbagi cerita dengan orang lain yang kamu percaya, jangan memendam semuanya sendirian. Karena perasaan emosi dan terlalu banyak pikiran yang bisa menganggu suasana hati, bisa mengakibatkan seseorang mengalami stress dan gangguan kesehatan mental.

    3. Iri Hati

    Setiap orang mempunyai kelebihan yang berbeda-beda, tugas kita adalah mencari tau tentang kelebihan yang kita miliki lalu kemudian mengembangkannya agar bisa bermanfaat bagi masa depan kita. Namun, sebagian orang lebih fokus melihat kehidupan orang lain terutama pada kelebihan dan pencapaiannya.

      Akibat terlalu fokus pada kelebihan dan pencapaian orang lain, seseorang menjadi kurang bersyukur dan fokusnya menjadi terpecah. Sehingga secara tidak langsung, iri hati akibat melihat pencapaian orang lain dapat mempengaruhi keberhasilan hidupnya.

      4. Kurang Tidur

      Siapa nih yang mempunyai kebiasaan suka bergadang? Jika kamu salah salah satu orang yang suka bergadang karena nonton film, main game, scrolling media sosial dan lainnya segera hentikan kebiasaan tersebut ya. Sering bergadang dapat membuat menurunkan kinerja otak, sehingga dapat menjadikan seseorang mudah lupa dan tidak fokus saat melakukan sesuatu.

        Segera perbaiki jadwal tidur, usahakan tidur lebih awal dengan minimal istirahat 7-8 jam perhari agar kesehatan dan kemampuan otak tetap terjaga dengan baik. Jadi segera hentikan kebiasaan sering bergadang kamu ya, jangan sampai kebiasaan suka bergadang merusak otak dan menurunkan produktivitas kerja.

        5. Malas Bergerak

        Kebiasaan berikut ini merupakan kebiasaan yang sering dilakukan oleh sebagian anak muda yaitu malas bergerak atau biasa disingkat mager, jangan jadikan mager sebagai kebiasaan karena dapat mengakibatkan seseorang menjadi pemalas.

          Jika seseorang sudah telanjur jadi pemalas, maka untuk menghilangkan rasa malas tersebut sangatlah sulit karena sebagian orang lebih memilih untuk membiarkan dan menormalisasikan tindakan bermalas-malasan. Akibat sering malas atau mager dapat mengakibatkan aliran darah ke otak menjadi kurang lancar, sehingga menyebabkan seseorang mudah lupa.

          Itulah kebiasaan-kebiasaan yang sering dilakukan oleh sebagian besar orang yang dapat merusak otak secara tidak langsung. Oleh karena itu segera hentikan kebiasaan buruk tersebut dengan belajar melatih kecerdasan otak, olahraga dan mengonsumsi makanan yang sehat.

          Tinggalkan komentar