5 Cara Menciptakan Suasana Perpustakaan yang Nyaman

Perpustakaan merupakan salah satu tempat favorit bagi orang yang suka membaca, karena didalam perpustakaan terdapat berbagai macam jenis buku. Mulai dari buku pelajaran, jurnal, ensiklopedia, novel, cerita dongeng, kamus dan lainnya. Bahkan perpustakaan juga bisa dijadikan sebagai tempat untuk belajar yang nyaman.

Agar pengunjung perpustakaan bisa merasa nyaman dan terus berkunjung ke perpustakaan, maka penjaga perpustakaan atau yang biasa disebut dengan pustakawan harus bisa menciptakan suasana perpustakaan yang nyaman dengan menerapkan beberapa cara berikut ini.

Cara Menciptakan Suasana Perpustakaan yang Nyaman Bagi Pengunjung

1. Ruangan Bersih Dan Rapi

Sebagai pustakawan yang bertugas menjaga perpustakaan, tentu juga bertanggung jawab untuk selalu memperhatikan dan memastikan kebersihan yang mencakup seluruh lingkungan perpustakaan. Baiknya sebelum ruangan perpustakaan dibuka, ruangan dibersihkan terlebih dahulu.

Jangan lupa untuk membersikan sela-sela rak buku, jendela, meja dan kursi dengan kain lap ataupun kemoceng agar terbebas dari debu. Rapikan juga buku-buku yang berantakan dan kembalikan buku yang selesai dibaca pengunjung ke tempat seharusnya jika pengunjung tidak mengembalikan ke tempat semula, agar pengunjung lain yang akan membaca buku tidak kesulitan menemukan buku yang sedang dicarinya.

2. Perhatikan Pencahayaan

Agar pengunjung atau pembaca di perpustakaan merasa nyaman dan tidak bosan saat membaca, jangan lupa untuk memperhatikan pencahayaan. Karena pencahayaan sangat penting untuk membantu penglihatan, bagi pembaca dalam memperjelas tulisan bacaan.

Pencahayaan yang tepat ternyata juga dapat mencegah adanya bayangan dari benda lain, yang kemungkinan besar bisa menganggu saat pengunjung membaca buku. Selain itu, agar pencahayaan tetap terang maka pustakawan bisa membuka tirai jendela atau gorden, agar pencahayaan dari luar bisa masuk kedalam ruangan.

    3. Suhu Ruangan

    Selain harus memperhatikan pencahayaan, pustakawan juga harus memperhatikan suhu ruangan demi kenyamanan pengunjung. Agar pengunjung merasa nyaman dan betah didalam ruangan, untuk menjaga suhu agar tetap sejuk kini banyak perpustakaan yang sudah memasang AC.

    Jika belum ada fasilitas AC, pustakawan bisa membuka semua jendela agar udara dari luar bisa masuk kedalam ruangan dan menjadikan ruangan tidak pengap. Bisa juga menggunakan kipas angin sebagai penyejuk, tetapi penggunaan kipas pada perpustakaan kurang direkomendasikan karena bisa membalikkan halaman buku yang sedang dibaca pengunjung. 

      4. Boleh Meminjam Buku

        Salah satu bentuk upaya yang bisa dilakukan pustakawan dalam meningkatkan minat pengunjung, untuk datang ke perpustakaan yaitu dengan cara memperbolehkan pengunjung meminjam buku untuk dibawa pulang. Karena tidak semua orang sempat membaca seluruh isi buku saat di perpustakaan.

        Untuk itu agar pengunjung bisa melanjutkan bacaan dengan nyaman, maka perpustakaan bisa menyediakan layanan peminjaman buku bagi setiap pengunjung. Pastikan juga bahwa pengunjung yang meminjam buku sudah mengetahui persyaratan dan ketentuannya sebelum meminjam.

          5. Pelayanan Yang Ramah
          Sebagai pustakawan harus bisa memberikan pelayanan yang terbaik dan ramah, usahakan selalu tersenyum dan sopan juga siap membantu pengunjung yang sedang membutuhkan bantuan.

            Misalnya, pada saat pengunjung kesulitan mencari buku yang dibutuhkan segeralah membantu. Jangan menunggu untuk dipanggil atau dimintai tolong oleh pengunjung, terlebih dahulu milikilah inisiatif untuk selalu membantu tanpa diminta. Karena ada beberapa tipe pengunjung yang sungkan saat ingin meminta bantuan.

            Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan pustakawan untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi pengunjung perpustakaan, agar pengunjung betah dan merasakan kenyamanan juga untuk meningkatkan minat baca pengunjung.

            Tinggalkan komentar